Thursday, May 27, 2010

Kasih IBU Tiada Batas

Pepatah yang mengatakan KASIH seorang Ibu tiada berbatas... BENERRRRR banget, Ibu akan hadir dan SIAP kapan saja dibutuhkan oleh anaknya :) Hal itu yang telah aku RASAKAN dan alami sendiri, Ibu ada disampingku saat aku JATUH... Beliau dengan tegarnya akan tetap menyemangati dan menghiburku, tanpa mengenal LELAH. Aku masih mengingat dengan jelas, ketika 7 tahun yang lalu aku melahirkan anak pertamaku dan IA meninggal 2 jam setelah dilahirkan, IBU tidak beranjak 1 detik pun dari samping tempat tidurku (kecuali saat ke kamar mandi). Ibu dengan sabar dan kuat menahan EMOSI-nya agar tidak menampakan kesedihan dihadapanku yang BELUM mengetahui kabar bayiku, beliau dengan tenang MERAWAT-ku dan mengharapkanku segera PULIH.

Ibu... yang dengan SETIA mendengar keluh kesahku, membantuku mencari SOLUSI dari segala macam persoalan yang kuhadapi. Ada PUNDAK yang tersedia saat aku membutuhkan sandaran dan pelukan HANGAT saat aku butuh kekuatan :) Ya, walau Ibu semakin RENTA... tapi beliau masih berharap sisa TENAGA-nya dapat berguna bagi anak cucunya. Seperti saat ini, ketika aku mengalami COBAAN... beliau menghiburku dan juga membantu MERAWAT-ku hingga pulih, Ibu membuatkan jamu-jamu tradisional dengan TANGAN-nya sendiri. Yupppp Ibu ingin aku segera SEMBUH, lahir dan batin ^^

Ibu... yang sekarang kami panggil NENEK, karena telah memiliki 16 orang cucu :) Nenek dengan sabarnya bermain dan mendongengkan Mas Riza segala macam CERITA. Cerita yang dahulu aku dengar saat mau tidur dari mulut beliau, alhamdulillah Mas Riza masih bisa merasakan apa yang aku RASAKAN saat kecil dulu. Nenek... Aku SAYANG Nek, terima kasih yang tak TERHINGGA aku haturkan untuk beliau. Semoga Allah SWT dapat memberikan USIA yang panjang sehingga Nenek dapat melihat Mas Riza-ku besar nanti... LOVE You MOM :-*

0 comments:

Post a Comment