Thursday, April 26, 2012

Akhirnya... Jum'at lagi

Tak terasa... waktu begitu cepat berlalu ya?? Sekarang udah hari Jum'at lagi, padahal baru kmaren kayaknya memulai hari-hari tuk bekerja. Itu berarti... sudah seminggu ku lewati hari-hari "tanpanya" dan sekarang sisa ... minggu lagi dong :D, seneng dech.

Kmaren aku gak kantor, karena menghadiri rapat di Serpong. Seneng banget karena bisa nyampe di rumah jam setengah 4 sore. Bisa maen lego, nyanyi2, baca crita dan aktivitas lain yang kulakukan bersama Riza, jagoanku. Di samping itu, aku juga bisa telpon 'seseorang' :-*

Kmaren telpon hampir 1 jam-an (tepatnya 00.59.28 sesuai jam di hp-ku). Hmm... banyak cerita dan diskusi gitu dech. Dia bilang padaku "kalo aku ada kesempatan diklat, mungkin ada baiknya ikut nginap di asrama". Kok aku gak ada kepikiran gitu ya??? Aku malahan punya impian dan harapan... Kalo ada kesempatan diklat, aku pengennya yang dekat dengan rumah... Jadi gak perlu nginap di asrama, tapi bisa pulang ke rumah. Kenapa??? Mungkin orang lain bertanya-tanya ya? Karena alasanku paling utama adalah ini...

Bagiku, lebih nikmat dan nyaman 'pabila aku sebagai seorang ibu bisa mendampingi Riza tiap malam. Gak tau knapa... bagiku Riza adalah "harta yang tak ternilai". Walaupun aku juga berusaha realistis bahwa anak adalah amanah Allah yang kita gak bisa miliki "selamanya"...
Oleh karena itulah aku berusaha melewati hari-hariku bersama Riza. Aku pengen tau segala perkembangan terbaru dari kehidupannya.

Aku dari awal udah punya prinsip, aku kerja bukan mengejar karir kok. Aku kerja hanya untuk mengisi hari-hariku, menambah pergaulan, wawasan dan juga ilmu dong. Karena tentunya dengan bekerja, kita mempunyai kesempatan tuk bergaul dengan orang lain dan akhirnya membuka wawasan dan pola pikir kita. Beda kali ya kalo aku hanya duduk manis di rumah aja :p Aku sudah menikmati pekerjaan yang kujalani saat ini, walau gak bisa dipungkiri kadang rasa jenuh juga menghampiri. But, it's normal!!!

Kalo mengenai penghasilan, bagiku berapa pun besarnya kalo kita banyak "bersyukur", itu udah lebih dari cukup. Penghasilanku bukan utama, aku kan hanya sebagai pelengkap. Cukup bagiku, aku sebagai support tuk mendukung karir suami. Karena kan di Islam juga mengajarkan bahwa istri tidak diwajibkan memberi nafkah kan??? :p

Aku berusaha banget agar saat Maghrib udah di rumah, karena rasanya ada kebahagiaan tersendiri di hatiku saat Riza ikut sholat berjama'ah denganku. Apalagi saat dia mengingatkan... "ibu, kita berdo'a yuk tuk Ayah, Kakek, Nenek, ..." bahagia yang gak bisa kubeli. Riza dengan mantapnya ikut menengadahkan tangan dan menirukan kata-kata yang kuucapkan. Menjadi orang tua yang baik juga harus dilalui dengan pembelajaran loh, kita jangan pernah mengharapkan anak kita di kemudian hari menjadi anak yang sholeh, baik, pintar dan segudang harapan lain tanpa pernah keep and touch dengan mereka. Aku inget pesen temenku, anak tidak butuh materi aja, mereka juga butuh perhatian dan kasih sayang yang nyata dari kedua orang tuanya.

Sebagai orang tua, jangan juga mengharapkan anak kita mengatakan mereka sayang kita tanpa kita sebagai orang tua selalu dan selalu mengatakan pada mereka kalo kita menyayangi mereka dengan tulus, it's very important!!! Seperti pepatah lama... anak kita dapat diibaratkan seperti patung, tinggal gimana kita bisa mengukirnya :))

PS.
Just for sharing

Read More......

Jatuh CINTA

Tema yang cukup menarik, karena tiba-tiba ide ini muncul saat aku di bis (perjalanan menuju ke kantor) *iseng banget ya... abis gak bisa tidur sih :P* Coba hayooo... kenapa kita bisa jatuh cinta *atau jatuh hati atau apa lagi dech istilahnya* pada seseorang lawan jenis kita [NOTE: Yang aku bahas di sini adalah pria dan wanita normal loh, bukan yang AC DC :D]

Pengalamanku sendiri... saat aku memutuskan menikah dengan suamiku, awalnya mungkin bukan karena masing-masing dari kami jatuh cinta. Gimana bisa, wong aku hanya bertemu 3 kali tatap muka langsung diTEMBAK untuk menikah :) *tapi kenapa juga aku mau ya??? :))* Saat aku memutuskan untuk menikah, kami berdua lebih pada KOMITMEN untuk saling sharing [saling berbagi, saling mengisi dan saling melengkapi] dalam menempuh sisa hidup ini, TANPA harus melihat masa lalu *ciee.... pelan tapi dalam euiii :P*. It's the important point, karena bagiku setiap orang pasti memiliki masa lalu... baik atau buruk masa lalu tetap merupakan kenangan bagi orang tersebut, ga mungkin kita bisa mengubahnya kan???

Selain komitmen, alasan lain yang mendukung adalah karena aku ngerasa KLIK ama MAS SUGENG; baik itu sifat, sikap dan yang pasti pemikiran dia terhadap MASA DEPAN yang diimpikannya. Kita gak bisa memiliki seorang yang benar-benar KLOP ama diri kita. Karena tentunya... kita bukan anak kembar, iya kan??? :D Tapi justru adanya perbedaan itu, membuat hari-hari kita lebih berwarna. Pertengkaran yang terjadi justru membuat kita merasa saling membutuhkan satu sama lain, kalo pasangan BRANTEM kita gak ada... justru dicari dan dikangenin :P

Mengenai perasaan, menurutku... akhirnya rasa sayang, cinta, dan kangen akan tumbuh dengan sendirinya dengan berjalannya waktu. Saling mengerti dan memahami serta menjaga AMANAH yang diberikan merupakan hal yang penting dalam menjalani suatu rumah tangga. Jatuh cinta akan terjadi secara alamiah apabila dua orang "dekat" baik secara FISIK maupun HATI.

Pertanyaannya sekarang adalah... mungkinkah kita yang telah memiliki "pasangan resmi" merasa jatuh cinta pada orang lain??? Menurutku *in my opinion... sesuai ajarannya Katerina :P* mungkin saja, seperti yang tadi saya bilang... apabila orang tersebut selalu dekat dan memberikan perhatian KHUSUS pada diri kita. Yang pada akhirnya... kita merasa apabila jauh dari orang tersebut, muncul perasaan kangen yang berbeda di hati :) it's make new sense in our feeling.



Memang tidak bisa disalahkan jika kita merasa nyaman didekat orang lain, selain PASANGAN kita tentunya, karena si DIA punya sesuatu yang tidak kita dapatkan dari pasangan KITA. Meskipun hal tersebut adalah hal-hal sepele saja sehingga hal-hal BESAR dari pasangan kita terus menjadi terlupakan dan tertutup oleh perasaan nyaman di dekat DIA. Karena KITA sedang dimabok oleh perasaan yang tidak kita DAPATKAN dari pasangan kita tetapi kita dapatkan dari orang lain meskipun itu hanya hal-hal sepele. Perasaan seperti itu tidak bisa dihindari, terus ada pemikiran alahkah indahnya jika bisa seperti ini terus atau andai DIA jadi milikku :))


Jika si DIA menanggapi maka perlu dipertanyakan kebaikan yang diberi apakah ada pamrihnya? Teman sejati tidak pernah menuntut, tidak akan membiarkan temannya jatuh dalam kesesatan, tidak akan pernah menjeruskan dan akan bilang "we are JUST best friend". Jika si DIA yang menjadi dambaan baru kita begitu, maka DIA adalah pecundang sejati. Pasti DIA akan lari kebirit-birit jika kita kena MASALAH dengan pasangan kita pas ketahuan. Emang enak ketahuan, sambil ketawa "urus urusanmu sendiri; jangan libatkan AKU; aku hanya mengambil keuntungan dari hubungan "tak resmi" kita". Alangkah naifnya kita ...






Sekarang tinggal gimana kita menyikapinya secara dewasa, karena kita sendiri sadar dan 'ngerti bahwa hal tersebut TIDAK BOLEH *alias forbidden BEGETE* bagi orang yang telah menikah. Kembali ke realitas aja dech... mungkin perasaan yang kita rasakan saat ini hanya bersifat SESAAT :D Sekedar sebagai temen cerita... boleh dong, tapi jangan keterusan ya??? Karena tentunya kita tidak ingin menyakiti perasaan pasangan kita, dan yang pasti kita pun gak mau andaikata kita berada diposisinya :((. Meskipun pada akhirnya mungkin kita dapat baik kembali dengan pasangan kita, but things never be the same, karena tentunya pasangan kita merasa DISAKITI, DIBOHONGI, DIKHIANATI DLL. 





KUNCINYA adalah BERSUKUR. Meskipun pasangan kita tidak sempurna, banyak kurangnya, nyebelin, cuek, dll, tetapi jika tidak prinsip tentunya OK saja. Selalu melihat sisi POSITIF, ingat yang BAIK-BAIK saja, jangan diingat yang jelek.
 

The conclusion is fall in love could happen to everyone jatuh cinta pada orang lain tidak pernah kita rencanakan sebelumnya, tapi sangat amat bisa kita rasakan di hati *baca = abstract*

PS. Jadi bingung dhewe... aku jatuh cinta lagi boleh gak yaaa????? :D

Read More......